Memiliki wajah yang awet muda tampaknya menjadi dambaan semua orang, tidak hanya bagi wanita, namun bagi pria juga.
Untuk mendapatkan wajah yang awet muda, seringkali membutuhkan effort dan pengeluaran lebih untuk membeli skincare terbaik maupun melakukan perawatan.
Namun, tahukah kalian, ada cara lebih mudah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan wajah awet muda?
Dilansir dari Pure Lexi Medical, berikut cara-cara mudah untuk tetap awet muda:
- Pakai Sunscreen
Memakai sunscreen menjadi salah satu cara untuk menjaga kulit kita agar terlindungi dari sinar matahari langsung.
Perlindungan kulit melalui sunscreen dengan setidaknya 30 SPF dapat membuat kita terhindar dari penyakit maupun penuaan dini.
- Tidur Cukup
Kesibukan yang kita jalani setiap hari seringkali mengurangi waktu tidur kita saat malam hari.
Padahal, jika ingin awet muda, maka waktu tidur yang baik adalah 7-8 jam dalam satu hari.
- Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayur
Gizi yang baik dalam buah dan sayur memang benar adanya demi kebaikan kesehatan kita, sekaligus menjaga nutrisi dalam kulit.
Sehingga, jika ingin awet muda, maka perbanyak konsumsi buah dan sayur dalam keseharian kita.
- Pakai Pelembab
Bentuk pencegahan penuaan dini dari luar bisa juga dengan pelembab yang dibutuhkan agar kulit kita menjadi sehat.
Namun, kita harus mengenali terlebih dulu jenis kulit kita (kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif) supaya dapat memilih pelembab yang tepat.
- Perbanyak Minum Air Putih
Pemenuhan cairan dalam tubuh melalui konsumsi air putih sangat diperlukan bagi yang ingin menjaga kesehatan.
Diperlukan 8 gelas air putih untuk memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh orang dewasa.
Ada baiknya, mengonsumsi air putih yang tinggi akan pH.
Pasalnya, kandungan pH tinggi yang terkandung dalam air mineral atau air alkali dapat menangkal radikal bebas pada tubuh hingga membuat awet muda.
Untuk mendapatkan manfaat yang lebih banyak, kita bisa meminum Vio 8+ Alkaline Water.
Vio 8+ merupakan air alkali dengan pH 8+ yang diproses melalui teknologi Alkaline Remineralizer Filter bertaraf Food Grade untuk air minum sehingga aman dikonsumsi.
Alkaline Remineralizer sendiri merupakan media filtrasi karbonat alami yang mampu mengoreksi pH secara tepat sehingga membentuk keseimbangan alami.
Melalui natural pH booster dan pure oxygenation dari Vio 8+, air alkali ini dapat membantu kita untuk tetap awet muda.